:2thumbup Terimakasih sudah,Sudah Berkujung Di Blog Bang Warsa,Jika Kalian Berminat Lebih Dekat Dengan Admin Nya ,silahkan Like fanpage Nya,,:kiss Semoga Tips Tips Yang Saya Berikan Bermanfaat :cool
Pada Jenazah Pramugari AirAsia, Ditemukan "Nametag", Cincin, dan Jam Alexandre Christie
PANGKALAN BUN, KOMPAS.com — Hingga hari keempat
pencarian, Badan SAR Nasional sudah menemukan tujuh jenazah di lokasi
jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501 di Selat Karimata, dekat perairan
Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Pada salah satu jenazah itu terdapat
pakaian pramugari.
Berdasarkan laporan wartawan Kompas.com , Ihsanudin, dari KRI
Banda Aceh, Rabu (31/12/2014), jenazah berseragam pramugari itu
ditemukan oleh KRI Yos Sudarso hari ini, sekitar pukul 06.00 WIB.
Jenazah pramugari itu masih disertai nametag yang melekat di seragam. Nama yang tertulis di nametag itu "Khairunisa Haidar".
Selain itu, perempuan itu juga mengenakan cincin di jari manis tangan
sebelah kiri. Jam tangan Alexandre Christie juga masih melekat di
pergelangan tangannya.
Sebelumnya, Presiden Direktur AirAsia Indonesia Sunu Widyatmoko
membenarkan adanya jenazah pramugari dari tujuh jenazah korban AirAsia
QZ8501 di sekitar Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Namun, Sunu mengaku
belum bisa memastikan identitas namanya.
"Betul, kami mendapat informasi bahwa ada salah satu kru kami,
pramugari, yang ditemukan di antara tujuh jenazah yang ada. Untuk
identitas, kami masih menunggu identifikasi kepolisian," ujar Sunu
seusai upacara penerimaan dua peti jenazah di Landasan Udara TNI
Angkatan Laut Juanda, Sidoarjo, Rabu (31/12/2014). (Baca: Bos AirAsia Benarkan Satu Jenazah yang Ditemukan adalah Pramugari QZ8501)
Jenazah itu memang masih harus melalui proses identifikasi.
Rencananya, dari KRI Bung Tomo, jenazah yang ditemukan akan dipindahkan
ke Pangkalan Bun, lalu diterbangkan ke Surabaya untuk proses
identifikasi.
Di Surabaya, akan
dilakukan proses identifikasi oleh 25 dokter forensik dari tim Disaster
Victim Identification Mabes Polri. Identifikasi dilakukan dengan
mencocokkan data antemortem (data jenazah sebelum meninggal) dan data postmortem (data jenazah setelah meninggal). Sumber : Kompas.com
Title : Pray For Air Asia
Description : Pada Jenazah Pramugari AirAsia, Ditemukan "Nametag", Cincin, dan Jam Alexandre Christie PANGKALAN BUN, KOMPAS.com — Hingga har...
Back to Top!